Kodim 1008/Tabalong Mengikuti Rapat Koordinasi Teknis TMMD ke-115 

    Kodim 1008/Tabalong Mengikuti Rapat Koordinasi Teknis TMMD ke-115 
    Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto Rapat Koordinasi Teknis TMMD ke-115 

    TABALONG. Untuk kesekian kalinya, Progam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dilaksanakan di Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel). 

    Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 digelar Kodim 1008/Tabalong akan dilaksanakan pada 11 Oktober sampai dengan 9 November 2022 dengan sasaran membuka akses jalan yang menghubungkan dua Desa di Kecamatan Tanta. 

    Untuk mempersiapkannya, Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto bersama Wakil Bupati Tabalong Mawardi, Ketua DPRD Tabalong Mustafa serta Kepala Bappedalitbang Tabalong Muhammad Noor Rifani, mengikuti Video Conference dalam rangka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) TMMD ke-115 tahun 2022 di Ruang Vicon Kodim 1008/Tabalong, Kamis (29/9/2022). 

    Dandim 1008/Tabalong, Letkol Czi Catur Witanto menyebutkan pada TMMD ke-115 ini akan dibangun jalan untuk menghubungkan Desa Pamarangan Kanan dan Desa Murung Baru. Karena kondisi jalan utama penghubung antar Desa yang sebelumnya terjadi longsor akibat erosi sungai dan rawan kembali terkena gerusan air. 

    “Sehingga masyarakat mengalami kesulitan melaksanakan kegiatan aktifitas sehari-hari khususnya masyarakat yang ingin membawa hasil panen kebunnya, ” ujarnya. 

    Adapun jarak perbaikan yang akan dilaksanakan nantinya sepanjang 1, 020 kilometer dengan lebar 6 meter dan pembangunan lain yang diantaranya pembangunan lima gorong-gorong, serta satu jembatan Box Culvert. 

    “Sasaran yang lain, kita juga kita membantu bagi masyarakat yang rumahnya tidak layak huni dengan memberikan bantuan rehab-rehab, dan perehaban mushola serta pembangunan pos kamling, ” ungkapnya. 

    Ditambahkannya, untuk kegiatan non fisik lainnya berupa penyuluhan-penyuluhan baik itu dari pihak kepolisian, Pemerintah Daerah (Pemda), Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Pendidikan maupun unsur-unsur terkait. 

    Dandim pun berharap, melalui TMMD ini diharapkan bisa menjadi salah satu program guna memajukan pembangunan di wilayah Kabupaten Tabalong. (Pendim1008).

    tabalong
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 1008/Tabalong, Aparat Kecamatan dan...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 1008/Tabalong Pimpin Acara Korps...

    Komentar

    Berita terkait